Powered by Blogger.

Recent Posts

Recent Comments

Cara Kerja Jantung Manusia

Cara Kerja Jantung Manusia | Bagaimana cara kerja jantung pada manusia? Jantung bekerja sangat teratur, yaitu dengan mengembang dan mengempis. Hal ini terjadi karena adanya otot-otot jantung yang mengendur (relaksasi) dan berkerut (kontraksi). Cara kerja jantung adalah dimulai pada serambi jantung mengembang sehingga darah dari seluruh tubuh yang kaya karbon dioksida masuk ke serambi kanan. Sementara itu darah dari pembuluh balik paru-paru (vena pulmonalis) yang kaya oksigen masuk ke serambi kiri. Serambi jantung mengempis dan balik mengembang sehingga darah masuk ke bilik. Darah dari serambi kanan masuk ke bilik kanan. Darah dari serambi kiri masuk ke bilik kiri. Karena adanya katup berdaun dua dan katup berdaun tiga maka darah tidak dapat kembali lagi ke serambi.
Jantung
Bilik jantung mengempis sehingga darah dari bilik kiri yang kaya oksigen dipompakan dengan kuat ke seluruh tubuh, sedangkan darah dari bilik kanan yang kaya karbon dioksida dipompakan ke paru-paru untuk dibersihkan. Gerakan jantung disebut denyut jantung. Denyut jantung secara normal berkisar tujuh puluh kali per menit. Denyut jantung dapat kita rasakan denga cara meraba pembuluh nadi pada pergelangan tangan atau leher. Denyut jantung dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, misalnya kondisi kesehatan, aktivitas kerja, berat badan, dan usia. Bayi memiliki denyut jantung lebih cepat dibanding orang dewasa.

Darah yang dipompa oleh jantung memiliki kekuatan dan kecepatan mengalir tertentu. Kekuatan ini diteruskan oleh pembuluh nadi (arteri). Keadaan jantung yang sedang berkontraksi (mengempis) membuat tekanan ruang jantung menjadi paling tinggi (maksimum). Keadaan ini disebut sistol. Sedangkan otot jantung menjadi relaksasi (mengendur) membuat tekanan ruang jantung menjadi paling rendah (minimum). Keadaan ini disebut diastol. Umumnya orang dewasa yang normal memiliki tekanan sistol lebih kurang 120 mmHg dan tekanan diastol lebih kurang 80 mmHg. Untuk mengatur tekanan darah digunakan tensimeter. Seorang yang tekanan darahnya di atas normal disebut tekanan darah tinggi (hipertensi). Sebaliknya, bila seseorang tekanan darahnya lebih rendah dari normal disebut tekanan darah rendah (hipotensi).

Jantung yang terus menerus bekerja memompa darah ke seluruh tubuh memerlukan zat makanan dan oksigen. Zat makanan dan oksigen tersebut diperoleh dari darah yang mengalir melalui nadi tajuk (arteri koronaria). Nadi tajuk berukuran kecil dan dapat tersumbat sehingga kerja jantung terganggu. Hal ini terjadi karena jantung tidak memperoleh zat makanan dan oksigen dengan baik. Penyakit tersumbatnya nadi tajuk disebut sebagai penyakit jantung koroner atau koronariasis. Penyakit ini dapat menimbulkan kematian.  Penyakit jantung koroner sering terjadi pada orang yang banyak merokok dan makan makanan berkadar lemak atau kolesterol tinggi.

Sekian uraian tentang Cara Kerja Jantung Manusia, semoga bermanfaat.

BACA JUGA

Ditulis Oleh : bioeducation88 // 12:07 AM

0 comments:

Post a Comment